KEUNGGULAN SMPK SANTA MARIA II MALANG
Audrianna Clara R. S.
Hai teman-teman! Kali ini aku mau bahas sesuatu yang baru nih. Setiap sekolah pasti memiliki keunggulan tersendiri. Begitu juga dengan sekolahku. Nah, aku mau menceritakan keunggulan-keunggulan sekolahku ini yang membuatku bangga bersekolah di sini.
SMPK Santa Maria II Malang adalah sekolah yang memiliki keunggulan-keunggulan tersendiri. Yang pertama, SMPK Santa Maria II Malang adalah sekolah adiwiyata. Sekolah adiwiyata adalah sekolah yang mendidik siswa-siswinya perlahan menjadi generasi yang peduli dengan lingkungan. Sekolah SMPK Santa Maria II Malang yang sudah mengikuti program adiwiyata ini berhasil menjadikan lingkungan sekolah nyaman, aman, dan harmonis. Hal ini secara tidak langsung juga membangkitkan semangat siswa-siswi lain yang awalnya mungkin tidak begitu peduli dengan lingkungan menjadi peduli karena sudah melihat dan merasakan manfaatnya. SMPK ini memiliki banyak cara untuk membiasakan murid-muridnya menjaga lingkungan dan merasakan sendiri hasil/manfaatnya. Salah satunya adalah, dengan mengadakan "Jumat Bersih". Di "Jumat Bersih" ini, setiap kelas akan dipandu untuk membersihkan, merawat, dan menata ulang kebun yang merupakan tanggung jawab kelas (kebun untuk setiap kelas dipilih dari pihak sekolah). Setelah mengikuti "Jumat Bersih" ini saya bisa merasakan manfaatnya, udara menjadi lebih segar, belajar menjadi lebih nyaman, dan lingkungan sekitar sekolah enak dipandang. Masih banyak lagi cara yang dibiasakan SMPK Santa Maria II Malang untuk siswa-siswinya menjadi generasi peduli lingkungan sebagai sekolah adiwiyata.
https://www.instagram.com/p/Bnnouk3jQXV/?igshid=17qwogy0ri758
Yang kedua, SMPK Santa Maria II mengadakan banyak event atau kegiatan yang menarik. Seperti pentas seni, Panderman Cup, outing class (karya wisata), dan lain sebagainya. Pentas seni SMPK Santa Maria II sangatah menarik karena, yang ditampilkan ada banyak (tari tradisional, tari kontemporer, drama, fashion show, dsb) dan biasanya juga mengundang artis lokal. Berikut ini adalah link yang bisa dibuka untuk melihat bagaimana serunya pentas seni di SMPK Santa Maria II Malang
https://www.timesindonesia.co.id/read/news/199335/smpk-santa-maria-ii-malang-gelar-pentas-seni-ke4
Yang terakhir, SMPK Santa Maria II unggul dalam penerapan karakter pada siswa-siswinya. Di sini, diajarkan tata krama dan juga kedisiplinan. Contoh penerapannya adalah sistem moving class. Setiap pergantian mata pelajaran, siswa-siswi akan segera bersiap dan meninggalkan ruang kelas mata pelajaran sebelumnya dan pergi ke ruang kelas mata pelajaran selanjutnya. Hal ini saya sebut sebagai salah satu penerapan karena dengan adanya sistem moving class, siswa-siswi SMPK Santa Maria II Malang menjadi lebih bertanggung jawab dan mandiri. Sistem moving class ini juga melatih siswa-siswi untuk disiplin dan tepat waktu. Jika siswa-siswi sudah terbiasa dengan sistem moving class ini, pasti akan terasa manfaatnya. Siswa-siswi di sini pun tidak hanya unggul dalam bidang akademis dan non akademis namun juga unggul dalam bidang penerapan karakter yang baik.
Itulah keunggulan dari sekolah SMPK Santa Maria II Malang. Saya sangat senang dan bangga apat bersekola di SMPK Santa Maria II Malang. Sekian dari saya terimakasih. Spirit of Mary.
0 comments:
Post a Comment